Pada saat melakukan kegaiatan ekspor barang tertentu Anda membutuhkan dokumen pendukung sebagai persyaratan wajib. Tanpa adanya dokumen tersebut maka pengiriman barang ke luar negeri bisa terkendala. Salah satu dokumen yang mempunyai peran yang penting adalah MSDS.
Mungkin sebagian ada yang sudah tahu. Kami akan kupas tuntas mengenai dokumen ekspor yang satu ini mulai dari definisinya sampai ke cara pembuatannya supaya kegiatan ekspor yang Anda lakukan bisa berjalan dengan lancar.
Apa Itu MSDS Dalam Ekspor?
MSDS merupakan kepanjangan dari Material Safety Data Sheet istilah bahasa indonesianya adalah LDKB (Lembar Data Keselamatan Bahan). Keduanya merupakan dokumen yang berisi tentang informasi mengenai komposisi bahan. Umumnya berkaitan dengan sifat-sifat bahaya dan bahan kimia yang digunakan seperti sifat mudah terbakar, beracun, korosif, mudah meledak, atau sensitif terhadap sesuatu.
Dalam dunia export barang, MSDS menjadi salah satu kriteria yang wajib dipenuhi oleh pihak pengirim. Memastikan bahwa barang mempunyai komposisi yang jelas terutama jika itu merupakan cairan atau bahan kimia.
Ketentuan Penggunaan MSDS Dalam Ekspor yang Wajib Diketahui
Tidak semua barang yang Anda ekspor membutuhkan MSDS, namun beberapa komoditas populer seperti briket arang kelapa membutuhkan dokumen ini sebagai syarat pengirimannya. Produk lain yang mengharuskan pengirim untuk melampirkan MSDS adalah cat, dan bahan cairan kimia (liquid).
Pastikan MSDS menggunakan bahasa inggris, sehingga nantinya ketika dicek oleh pihak kepabeanan negara tujuan tidak membuat mereka kesulitan memahami bahan kandungan dari produk tersebut.
Acuan format pembuatan Material Safety Data Sheet tercantum diatur oleh Kemenperin dalam Peraturan No 87/M-IND/PER/9/2009 Tentang Sistem Harmonisasi Global Klasifikasi Dan Label Pada Bahan Kimia juga dibuat berdasarkan GHS (Globally Harmonized System).
Dokumen ini tidak bisa diketik sendiri lalu kita print, hanya pihak profesional saja yang mempunya hak untuk mendeskripsikan kandungan dan komposisi dari suatu produk yang akan di ekspor. Informasi yang dicantumkan dalam MSDS dalam ekspor juga harus lengkap, sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Apa Saja Isi Dari Dokumen MSDS?
Secara umum dokumen MSDS itu terdiri dari 16 poin. Di dalamnya ada penjelasan lebih mendalam mengenai karakteristik barang, penanganan yang baik supaya tetap aman. Apabila Anda berniat untuk melakukan ekspor kirim briket ke luar negeri atau produk serupa maka pastikan untuk menyimak hal berikut:
- Product and company identification(Identifikasi produk dan perusahaan): Bagian ini memuati informasi tentang hal yang berkaitan dengan nama produk, pembuat, dan nomor darurat yang bisa dihubungi.
- Hazards identification(Identifikasi bahaya): Bagian kedua yang isinya tentang identifikasi sifat berbahaya pada bahan tersebut.
- Composition and information on ingredients (Informasi komposisi): Memuat tentang informasi spesifik mengenai bahan-bahan yang ada pada produk.
- First-aid measures (Tindakan pertama pada kecelakaan): Pedoman pertolongan pertama apabila terjadi kecelakaan yang melibatkan produk
- Fire-fighting measures(Tindakan penanggulangan kebakaran): Acuan yang berisi mengenai langkah yang tepat untuk memadamkan kebakaran yang terjadi akibat barang
- Accidental release measures(Tindakan terhadap tumpahan dan kebocoran): Tindakan untuk mencegah kecelakaan yang diakibatkan apabila produk tumpah atau mengalami kebocoran
- Handling and storage(Penanganan dan penyimpanan): Panduan detail mengenai hal yang harus dilakukan ketika melakukan kontak fisik dengan produk dan bagaimana cara penyimpanan yang tepat
- Exposure controls and personal protection(Kontrol paparan dan perlindungan diri): Pedoman yang berisi tentang apa saja yang harus disiapkan sebelum melakukan kontak fisik dengan barang
- Physical and chemical properties(Sifat fisika dan kimia): Memuat penjelasan tentang kandungan kimiawi dan sifat dasar dari bahan
- Stability and reactivity(Stabilitas dan reaktivitas): Berisi tentang penjelasan apa saja yang wajib diperhatikan dan dihindari agar kandungan bahan produk tersebut tetap stabil.
- Toxicological information(Informasi toksikologi): Memaparkan informasi tentang kandungan racun pada bahan
- Ecological information(Informasi ekologi): Penjelasan mengenai bagaimana produk tersebut bereaksi di lingkungan sekitar.
- Disposal considerations(Pembuangan limbah): Pedoman yang membahas penanganan limbah dan bekas kemasan yang telah dipakai pada produk tertentu
- Transport information(Informasi transportasi): Memuat deskripsi tentang bagaimana cara pemindahan produk dari satu tempat ke tempat lain mengacu pada peraturan internasional seperti IATA, IMDG, DOT, dan sebagainya
- Regulatory information(Informasi peraturan): Berisi data produk berdasarkan dengan peraturan atau undang-undang yang berlaku
- Other information(Informasi lainnya): Memuat informasi lainnya yang dianggap perlu selain .informasi yang telah dijabarkan sebelumnya
Cara Mendapatkan MSDS Untuk Export Produk
Karena tidak bisa dibuat sendiri, maka Anda perlu menggunakan jasa pembuatan MSDS. Tentunya pastikan dulu layanan yang digunakan benar-benar resmi untuk menghindari adanya MSDS palsu yang tidak mencantumkan secara detail berkaitan dengan beberapa poin yang di atas.
Sebagai alternatifnya Anda bisa membicarakan hal ini dengan penyedia jasa ekspor. Mereka akan memberikan saran dan rekomendasi mengenai dokumen apa saja yang diperlukan untuk mengirimkan barang yang akan Anda export.
Kesimpulan
MSDS merupakan dokumen penting yang memuat informasi mengenai komposisi dan bahan dari suatu produk dan dibutuhkan dalam pengiriman produk tertentu salah satunya briket arang kelapa dan produk bahan cair kimia tertentu.
Rifex.co.id senantiasa memastikan pengiriman barang ke luar negeri berjalan dengan aman sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Mau kirim makanan atau rempah-rempah?
Kami menyediakan layanan kirim sambal ke luar negeri, bumbu masak, vanili, dan sebagainya.
Secara umum barang yang berpotensi berbahaya tidak kami terima. Adapun untuk pengiriman briket arang kelapa dan produk lainnya yang sekiranya masih membuat Anda bingung bisa dikonsultasikan terlebih dahulu dengan admin kami.
Adapun sebagai tambahan, Rifex melayani kirim barang cair ke luar negeri dengan ketentuan maksimal berat produk 3 kg, ketentuan lainnya langsung chat via WA supaya kami bisa menjelaskan dengan lebih jelas. Jangan khawatir konsultasi tidak dipungut biaya.